Liverpool vs Porto
Usai secara mengejutkan mengalahkan Bayern Munchen dengan skor 3-1 di Allianz Arena pada babak 16 besar Uefa Liga Champions (14/3) lalu. Ujian berat akan kembali dilakoni skuad besutan Jurgen Klopp pada babak 8 besar. Kali ini The Reds akan berhadapan melawan tim kejutan Dragoes Porto.
Pada laga leg pertama, 10 April 2019 pukul 02.00 dini hari WIB nanti
. The Reds akan menjamu Dragoes Porto di Anfield Stadium – Liverpool. Sebelum melakoni laga leg ke-2 di markas Porto, Estadio do Dragao – Porto (18/4) mendatang.
Tampil di Anfield tentu akan membuat The Reds lebih diunggulkan. Kemenangan atas Porto pada laga leg pertama jelas sangat penting. Mengingat pada babak 16 besar, Porto juga sukses melakukan “comeback”. Oleh karena itu, The Reds diyakini akan tampil menyerang sejak menit pertama dan mengincar gol sebanyak mungkin.
Sepanjang sejarah, kedua tim telah bertemu sebanyak 6 kali di berbagai ajang kompetisi. Pertemuan pertama Liverpool vs Porto terjadi pada Maret 2001 lalu. Dari 6 pertemuan tersebut, Dragoes Porto belum sekalipun mampu mengalahkan The Reds.
Kedua tim terakhir bertemu pada babak 16 besar Uefa Champions League musim 2017/2018 lalu. Saat itu, Porto sebenarnya sukses menahan imbang Liverpool di Anfield dengan skor kacamata 0-0. Akan tetapi, kekalahan 0-5 pada laga leg-1 di Estadio do Dragao – Porto membuat skuad besutan Sergio Conceicao tersisih di babak 16 besar.
Saat ini, Liverpool juga tengah dalam kepercayaan diri tinggi usai sukses meraih 5 kemenangan pada 5 laga terakhir. Kekalahan terakhir The Reds terjadi pada Januari 2019 lalu pada ajang FA Cup 2018/2019. Liverpool harus takluk 1-2 atas tuan rumah Wolverhampton dan membuatnya tersingkir dari kompetisi tertua di dunia ini.
Sementara Dragoes juga menorehkan catatan tak terkalahkan dalam 6 pertandingan terakhir. Skuad pasukan Sergio Conceicao bahkan mampu menyingkirkan Roma dengan skor 3-1 melalui babak Extra Time. Kemenangan atas Roma memastikan Porto mendapatkan 1 tempat pada babak 8 besar Uefa Champions League musim 2018/2019.
Duel antara Liverpool vs Porto ini juga menjadi adu gengsi 2 tim penguasa klasemen. Liverpool di ajang Liga Premier Inggris dan Porto pada ajang Liga Premier Portugal. Tentu ini membuat pertandingan ini akan berjalan sengit dan alot sejak menit pertama.
Winger asal Senegal Sadio Mane akan kembali menjadi andalan The Reds Liverpool pada pertandingan ini. Pemain yang sejauh ini telah menciptakan 17 gol dari 31 pertandingan pada ajang Liga Premier Inggris 2018/2019 dan 3 gol di ajang Uefa Champions League diharapkan tampil dalam bentuk terbaiknya.
Performa impresif Saido Mane mengantarkan Liverpool memastikan 1 tempat di babak 8 besar Uefa Champions League. Sepasang gol Saido Mane sukses mengantarkan The Reds menyingkirkan raksasa Jerman, Bayern Munchen. Catatan hat-trick pada pertemuan terakhir melawan Porto diharapkan akan membuat Saido Mane lebih percaya diri di pertandingan ini. Ketajaman dan kecepatan winger Timnas Mesir Mohamed Salah akan kembali menjadi andalan sektor serangan Liverpool pada pertandingan ini.
Salah yang sukses menciptakan 18 gol dari 33 penampilan di pentas Liga Premier Inggris 2018/2019 diharapkan kembali menunjukan performa terbaiknya untuk mengantarkan The Reds meraih hasil positif.
Sementara tim tamu Dragoes Porto akan mengandalkan Moussa Marega sebagai ujung tombak. Pemain yang saat ini telah menciptakan 6 gol di ajang Uefa Champions League musim 2018/2019. Penyerang 27 tahun asal Mali ini diharapkan kembali tampil tajam dan bisa membawa Porto mencuri poin di Anfield.
Jelang laga leg pertama babak 8 besar Uefa Champions League 2018/2019. The Reds akan membawa modal positif setelah sukses membawa pulang 3 poin dari St. Mary’s Stadium – Southampton. Sempat kebobol terlebih dahulu melalui gol Shane Long pada menit ke-9’. Pasukan Jurgen Klopp yang pada pertandingan tersebut mampu menguasai 64% ballpossesion mampu Comeback dan menang dengan skor 3-1.
Gol Naby Keita pada menit ke-36’ membuat kedua tim bermain imbang 1-1 di paruh pertama.
Sebelum akhirnya Mohamed Salah mengantarkan The Reds Liverpool unggul 2-1 atas tuan rumah The Saints Southampton pada menit ke-80’. Gol Jordan Henderson pada menit ke-86’ memastikan tambahan 3 poin bagi Liverpool di pekan ke-33 Liga Premier Inggris musim 2018/2019. Kemenangan ini membawa The Reds kembali ke puncak klasemen dengan perolehan 82 poin dari 33 pertandingan unggul 2 poin dari Manchester City di tempat ke-2.
Sementara Dragoes Porto juga membawa bekal positif jelang lawatan menuju Anfield tengah pekan depan. Setelah pada akhir pekan lalu Porto sukses menang dengan skor meyakinkan 2 gol tanpa balas atas Boavista.
Tampil di depan sekitar 39 ribu penonton yang memadati Estadio do Dragao – Porto, tuan rumah mampu tampil dominan dengan menguasai 67% ballpossesion. Pinalti Tiquinho pada menit ke-41’ membawa Porto menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0. Sebelum gol Otavinho (48’) di awal babak kedua membawa Porto unggul 2 gol tanpa balas. Kemenangan ini tentu akan menjadi suntikan moril jelang laga berat kontra Liverpool di tengah pekan ini.
Head to Head
Dari 6 pertandingan yang pernah dilakoni kedua tim, Liverpool menang 3 kali atas Porto. Pertemuan terakhir terjadi di UCL musim lalu dimana Liverpool bermain imbang 0-0 lawan Porto.
Sebelum itu, Liverpool menang telak 5-0 atas Porto.
Tips Taruhan
Liverpool vs Porto | 1X2 Liverpool @ 1.28 | |
10 April 2019, 02:00 WIB |
Liverpool dijagokan akan menang dengan skor 2-0.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan