Chelsea vs Tottenham
Tengah pekan nanti liga Inggris akan kembali hadir untuk menghibur para pecinta sepak bola di seluruh dunia, terutama bagi para fans dari tim liga Inggris. Liga Inggris merupakan liga yang paling ketat di Eropa sehingga menyajikan berbagai pertandingan seru yang layak untuk diikuti hingga akhir musim nanti. Pada tengah pekan nanti liga Inggris telah memasuki pekan ke-28, dimana pada pekan tersebut akan ada laga big match antara Chelsea vs Tottenham Hotspurs.
Pertandingan antara Chelsea vs Tottenham Hotspurs akan berlangsung di Stadion Stamford Bridge pada hari Kamis (2802/2019) pkl 03.00 WIB. Derby London tersebut tentu akan berjalan dengan sangat seru pada tengah pekan nanti. Pasalnya, kedua tim tersebut memiliki komposisi pemain yang sangat tangguh sehingga pertandingan akan berjalan dengan sangat terbuka.
Terlebih, kedua tim akan sama-sama ingin mendapatkan poin penuh untuk menempati posisi yang bagus pada pekan ke-28 nanti. Chelsea akhir-akhir ini benar-benar mengalami pertandingan yang sangat berat.
Maurizio Sarri tampaknya semakin terlihat kacau dalam mengatur strategi dari Chelsea sehingga Chelsea tampak tidak meyakinkan menjelang laga derby London pada tengah pekan nanti. Keadaan ini tentu dapat dimanfaatkan oleh Tottenham untuk dapat meraup poin penuh di Stamford Bridge pada tengah pekan nanti. Tottenham membutuhkan poin penuh agar tetap berada di tempat yang aman.
Chelsea akhir-akhir ini mengalami performa yang sangat buruk. Bagaimana tidak, terlihat sekali pasukan Maurizio Sarri tersebut bermain dengan sangat kacau sehingga mendapatkan hasil yang sangat buruk. Di pekan kemarin, mereka bahkan dibantai oleh Manchester City dengan skor 6-0. Lalu pada kompetisi FA Cup, Chelsea disingkirkan oleh Manchester United dengan skor 2-0 dan bermain di Stamford Bridge.
Yang terakhir, Chelsea gagal meraih gelar juara Carabao Cup saat menghadapi Manchester City dalam ajang final. Pada pertandingan tersebut diselesaikan dengan adu penalti dan berhasil dimenangkan oleh Manchester City. Tiga kekalahan tersebut tentu membuat Chelsea benar-benar sedang tidak dalam keadaan baik-baik saja sehingga Sarri harus melakukan evaluasi besar-besaran. Jika tidak, bisa jadi Sarri akan dipecat pada akhir musim ini karena tidak becus mengurus Chelsea.
Di sisi lain, Tottenham bermain cukup konsisten sejauh ini di bawah asuhan Mauricio Pochettino. Permainan Tottenham benar-benar sangat memukau, terlebih pemain andalan mereka, Harry Kane dan Delle Ali baru saja sembuh dari cideranya sehingga mereka berdua akan kembali merumput bersama Tottenham pada pertandingan selanjutnya. Celakanya, pada pekan kemarin, Tottenham mendapatkan hasil yang buruk kala menghadapi Burnley. Bertandang ke markas Burnley, Tottenham dikalahkan oleh tim tuan rumah dengan skor 2-1. Hasil tersebut tentu membuat Pochettino harus melakukan strategi ulang timnya jelang menghadapi Chelsea di Stamford Bridge nanti.
Dari hasil yang diraih oleh kedua tim tersebut, saat ini Chelsea berada di posisi 6 klasemen sementara dengan total 50 poin. Sementara itu Tottenham berada di posisi 3 dengan total 60 poin. Derby London ini tentu akan berjalan dengan sangat sengit, karena kedua tim masing-masing membutuhkan poin penuh pada pekan nanti agar mendapatkan posisi yang terbaik.
Maurizio Sarri tentu harus melakukan strategi terbaiknya jelang menghadapi Tottenham nanti. Di posisi lini depan, Gonzalo Higuain tampaknya masih menjadi pilihan Sarri untuk mengisi posisi striker. Striker yang baru saja masuk ke dalam skuad Chelsea tersebut belum menunjukkan performa terbaiknya sejauh ini.
Namun, Higuain tentu memiliki potensi yang besar untuk menjadi penyelamat di Chelsea dalam posisi striker. Sejauh ini, Higuain baru dapat mencetak dua gol. Selain Higuain, lini depan juga akan diisi oleh Eden Hazard dan Pedro. Kedua pemain tersebut akan mengisi posisi lini sayap. Baik Hazard maupun Pedro memiliki kemampuan yang tajam dalam menembus barisan pertahanan lawan melalui lini sayap.
Di posisi lini tengah, Jorginho tampaknya akan menjadi pilihan utama Sarri untuk bermain sebagai gelandang. Gelandang asal Brasil tersebut tampil cukup prima sejauh ini bersama Chelsea. Keahliannya dalam mengatur serangan patut diacungkan jempol. Selain Jorginho, N’Golo Kante dan Ross Barkley juga akan turut meramaikan lini tengah Chelsea.
Sementara itu pada kubu Tottenham, Harry Kane akan menjadi pilihan utama Pochettino di posisi striker. Striker asal Inggris tersebut bisa dibilang sebagai striker yang sangat berbahaya di dalam kompetisi liga Inggris. Sejauh ini Kane berhasil mencetak 20 gol dan 5 assist dalam semua kompetisi bersama Tottenham. Selain Kane, Tottenham masih memiliki striker sekelas Son Heung-min.
Di posisi lini tengah, Delle Ali tentu akan menjadi pemain kunci Tottenham dalam posisi gelandang. Gelandang asal Inggris tersebut bermain dengan sangat lincah dalam mengolah bola. Selain Delle Ali, lini tengah Tottenham juga akan diisi oleh pemain sekelas Christian Eriksen dan Lucas Moura. Kedua gelandang tersebut akan mengobrak-abrik lini pertahanan Chelsea.
Head to Head
Pertemuan terakhir antara Chelsea vs Tottenham berlangsung pada tanggal 25 Januari lalu. Pada pertandingan tersebut Chelsea berhasil menang adu penalti dalam semifinal piala Liga.
Sedangkan musim lalu Chelsea kalah di kandang sendiri dengan skor 1-3 dari Tottenham.
Tips Taruhan
Chelsea vs Tottenham | 1X2 Chelsea @2.32 | |
28 Februari 2019, 03:00 WIB |
Diprediksi pada pertandingan nanti Chelsea akan mengalahkan Tottenham dengan skor 2-1.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan