Swedia 1-2 Ukraina
Ukraina berhasil menang atas Swedia dengan cara dramatis di babak 16 besar Euro 2020. Pertandingan yang berlangsung pada Rabu dini hari (30/6/2021) di Hampden Park itu berakhir dengan skor 1-2.
Tim asuhan Andriy Shevchenko unggul lebih dulu melalui Oleksandr Zinchenko di menit ke-27, dan kemudian Swedia menyamakan kedudukan di menit ke-43 melalui Emil Forsberg.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga babak kedua berakhir dan berlanjut ke babak tambahan, dan Artem Dovbyk jadi penentu kemenangan di menit ke-121.
Dengan hasil itu, Ukraina melangkah ke babak perempatfinal Euro 2020 dan akan menghadapi Inggris.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama
Sejak awal babak pertama, Swedia tampil agresif dan berupaya mencetak gol cepat sampai akhirnya Dejan Kulusevski yang menembus kotak penalti Ukraina, melepaskan tembakan keras namun diblok oleh Taras Stepanenko pada menit ke-7.
Empat menit kemudian, Ukraina membalas serangan melalui kerjasama Andriy Yarmolenko dan Roman Yaremchuk menggunakan skema satu-dua dan diakhiri dengan tembakan keras Yaremchuk, namun Robin Olsen menunjukkan aksi luar biasa hingga berhasil mengamankan gawangnya.
Pada pertengahan babak pertama, Ukraina yang melancarkan serangan berhasil unggul lebih dulu tepatnya pada menit ke-27. Itu bermula dari Yarmolenko yang melepaskan umpan ke arah kotak penalti Swedia dan dimanfaatkan Oleksandr Zinchenko yang sukses menaklukkan Olsen. Skor menjadi 0-1.
Tujuh menit kemudian, Swedia mencoba membalas melalui tendangan bebas namun Georgi Bushchan membuat penyelamatan gemilang.
Dua menit jelang babak pertama usai, upaya dari Swedia membuahkan hasil saat Emil Forsberg yang mendapat umpan matang, langsung menembakkan bola tanpa bisa ditepis Georgi Bushchan sehingga skor menjadi 1-1 dan berlanjut ke jeda istirahat.
Babak kedua
Di babak kedua, Swedia langsung tancap gas dan Sebastian Larsson nyaris membalikkan keadaan seandainya bola tidak melebar. Semenit kemudian, Ukraina membalas serangan melalui Serhiy Sydorchuk dan juga nyaris mencetak gol.
Lalu kedua tim jual-beli serangan namun Swedia lebih banyak memberikan tekanan terutama melalui sisi Emil Forsberg. Di menit ke-60, Swedia hampir menggandakan gol seandainya Alexander Isak berhasil menaklukkan kiper Ukraina.
Tak sampai disitu, Dejan Kulusevski juga menjadi ancaman bagi gawang Ukraina seandainya Bushchan tidak tampil impresif.
Situasi tersebut berlangsung hingga menit ke-69 tepat saat sepakan Forsberg membentur tiang gawang dan akhirnya babak kedua usai tanpa ada perubahan skor. Pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan.
Babak tambahan
Babak tambahan ini terdiri dari 2 x 15 menit, dan untuk periode pertama, tempo permainan berjalan lambat karena kedua tim bermain lebih hati-hati.
Di menit ke-98, permainan berjalan keras dan itu terlihat saat Marcus Danielson menjegal Artem Besenin dengan kaki yang mengangkat terlalu tinggi sehingga wasit mengganjarnya dengan kartu merah setelah tinjauan VAR (Video Assistant Referee).
Bermain dengan 10 orang, Swedia hanya bisa mengandalkan serangan balik dan babak tambahan berlanjut ke periode kedua. Setelahnya, Ukraina secara mengejutkan tampil agresif dan beberapa kali mengancam gawang Swedia.
Saat pertandingan tampaknya berlanjut ke adu penalti, Ukraina memberi kejutan saat Oleksandr Zinchenko melepaskan umpan silang akurat dan dimanfaatkan dengan baik oleh Artem Dovbyk dan gol! Skor menjadi 1-2 dan pertandingan pun usai.
Susunan Pemain
Swedia (4-4-2): Robin Olsen; Mikael Lustig (Emil Krafth 83′), Victor Lindelof, Marcus Danielson, Ludwig Augustinsson (Pierre Bengtsson 83′); Sebastian Larsson (Viktor Claesson 97′), Albin Ekdal, Kristoffer Olsson (Filip Helander 101′), Emil Forsberg; Dejan Kulusevski (Robin Quaison 97′), Alexander Isak (Marcus Berg 97′)
Pelatih: Janne Andersson
Ukraina (4-3-3): Georgi Bushchan; Oleksandr Karavayev, Sergey Kryvtsov, Illia Zabarnyi, Mykola Matviyenko; Taras Stepanenko (Evgeniy Makarenko 95′), Serhiy Sydorchuk (Roman Bezus 118′), Oleksandr Zinchenko; Andriy Yarmolenko (Artem Dovbyk 105′), Roman Yaremchuk (Artem Besedin 90′ (Viktor Tsygankov 101′)), Mykola Shaparenko (Ruslan Malinovskyi 61′)
Pelatih: Andriy Shevchenko
Statistik
- Dalam hal penguasaan bola, Swedia hanya memiliki 46%, sedangkan Ukraina mendominasi dengan catatan 54%.
- Untuk jumlah tembakan, tim asuhan Janne Andersson memiliki 13 percobaan dimana tiga diantaranya mencapai sasaran sedangkan 10 upaya lainnya jauh dari sasaran. Di sisi lain, pasukan Andriy Shevchenko memiliki 15 percobaan dengan empat kali mencapai sasaran dan 11 kali percobaan masih jauh dari sasaran.
- Untuk jumlah sepak pojok, Swedia memiliki enam kesempatan dan Ukraina memiliki dua kesempatan.
- Pertandingan ini tampaknya berjalan cukup keras karena Swedia mencatatkan 11 pelanggaran dengan mendapat dua kartu kuning dan satu kartu merah, sedangkan Ukraina mencatatkan tujuh pelanggaran yang menghasilkan dua kartu kuning.
- Kedua tim juga mencoba mencetak gol secara agresif karena Swedia dua kali terjebak offside, sedangkan Ukraina tiga kali offside.
- Ukraina mencapai perempatfinal turnamen besar untuk kedua kalinya, contoh sebelumnya adalah Piala Dunia 2006 (dikalahkan oleh Italia).
- Gol Artem Dovbyk adalah yang pertama untuk Ukraina pada penampilan ketiganya.
- Oleksandr Zinchenko menjadi pemain Manchester City kelima yang mencetak gol di Euro 2020 setelah Kevin De Bruyne, Raheem Sterling, Aymeric Laporte dan Ferran Torres. Hanya Atalanta (juga lima) yang memiliki jumlah pemain berbeda yang mencetak gol di turnamen tersebut.
- Andriy Yarmolenko telah mencetak dua gol atau tiga assist dalam lima dari delapan gol Ukraina di Euro 2020. Memang, keterlibatan lima golnya sama dengan Andriy Shevchenko (empat gol dan satu assist) menjadi paling banyak untuk pemain Ukraina di turnamen besar (Piala Dunia dan Euro).
- Swedia telah tersingkir dalam tiga pertandingan babak gugur di Euro (melawan Jerman pada 1992 dan Belanda pada 2004).
- Swedia kebobolan di babak pertama untuk pertama kalinya pada tahun 2021, dalam pertandingan kesembilan.
- Emil Forsberg adalah pemain Swedia pertama yang mencetak empat gol dalam satu turnamen Euro.
Man of the Match – Oleksandr Zinchenko
Disiplin saat membantu pertahanan dan menutup celah sayap kanan Swedia serta sangat brilian dalam membantu serangan, Oleksandr Zinchenko terus terhubung dengan rekan setimnya. Dia menyelesaikan babak pertama dengan cemerlang saat mencetak gol dan memberikan umpan silang akurat pada Artem Dovbyk untuk mencetak gol dramatis penentu kemenangan.
Pertandingan Berikutnya
Di pertandingan berikutnya, Swedia akan menghadapi Spanyol untuk kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa pada September mendatang di Friends Arena.
Sedangkan berkat kemenangan ini, Ukraina melangkah ke babak delapan besar Euro 2020 dan akan menghadapi Inggris pada Minggu dini hari (4/7/2021) di Stadio Olimpico.
Jangan ketinggalan sengitnya persaingan di Euro 2020. Simak terus prediksi kompetisi tersebut di SBOTOP.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan