Agentina vs Paraguay
Kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 zona CONMEBOL matchday 3 akan mempertemukan Argentina vs Paraguay. Laga tersebut akan di gelar di Stadion Alberto J. Armando (La Bombonera) pada Jumat (13/11/2020) dan akan kick-off mulai pukul 07.00 WIB.
Argentina yang telah memenangi dua laga pertama mereka meraih poin sama dengan Brasil yang berada di puncak klasemen. Mereka hanya kalah dalam selisih gol dengan Tim Samba.
Sementara Paraguay saat ini berada di peringkat empat klasemen dengan raihan 4 poin dibawah Kolombia yang meraih poin sama. Hasil tersebut diperoleh dari sekali menang dan sekali imbang.
Argentina mengawali kualifikasi zona CONMEBOL ini dengan kemenangan 1-0 kala menjamu Ekuador. Gol semata wayang tersebut dicetak oleh sang kapten, Lionel Messi melalui eksekusi penalti. Selanjutnya pada matchday 2 La Liga Albiceleste kembali memenangi laga 2-1 saat bertandang ke Bolivia. Gol Marcelo Martins Monero di menit ke-24 untuk tuan rumah dibalas 2 gol melalui Lautaro Martinez (45’) dan Juaquin Correa (79’).
Sementara Paraguay di laga perdana bermain imbang 2-2 kontra Peru di kandang sendiri. Dua gol Paraguay diborong oleh Angel Romero. Selanjutnya di matchday 2 mereka menaklukkan tuan rumah Venezuela 1-0 melalui gol tunggal Gaston Gimenez.
Dalam laga nanti, Argentina tentu akan menargetkan poin penuh untuk melanjutkan start sempurna mereka. Di kubu lawan, La Albirroja tentu bukan lawan yang bisa anggap remeh dengan performa yang tengah dalam kondisi bagus.
Kondisi Tim
Ketidakhadiran Sergio Aguero dan Paulo Dybala dalam skuad Argentina tampaknya menjadi masalah tersendiri di lini serang pasukan Lionel Scaloni. Hal ini terlihat pada laga perdana kontra Ekuador dimana gol penalti Lionel Messi tak mampu digandakan oleh para punggawa La Albiceleste.
Beruntung Lautaro Martinez yang mengisi pos ujung tombak dalam performa yang cukup meyakinkan. Kontribusinya di laga kedua membawa Argentina meraih hasil sempurna sejauh ini. Namun demikian, menurut info terbaru, Martinez diragukan untuk bisa tampil lawan Paraguay nanti akan menambah masalah baru bagi Scaloni. Meski begitu, sang pelatih tetap akan memasukkan Martinez dalam skuad menemani Messi dan Lucas Ocampos.
Kabar yang menggembirakan untuk fans La Albiceleste adalah kembali dipanggilnya Angel Di Maria untuk ditandemkan dengan Messi dkk. Pemain kidal tersebut tentu diharapkan akan bisa menambah daya gedor Argentina kedepannya.
Sementara kubu tim tamu yang dalam kualifikasi Piala Dunia zona CONMEBOL juga belum terkalahkan tengah menunjukkan grafik meningkat. Angel Romero yang memborong gol di partai pertama meski masuk sebagai pemain pengganti, akhirnya bermain sebagai starter di laga kedua meski tak mampu mencetak gol di laga terakhir. Ia kemungkinan akan kembali dimainkan sebagai starter mengingat performanya tengah dalam kondisi bagus.
Selain itu, Eduardo Berizzo yang menerapkan strategi intensitas penguasaan bola sebanyak mungkin tentu akan memberikan ujian tersendiri bagi tuan rumah. Kecepatan dan kemampuan fisik akan menjadi tumpuan untuk melakukan aksi-aksi serangan balik lawan Argentina yang rata-rata pemainnya memiliki skill pemain terbaik.
Info Pemain
Lionel Scaloni cukup mengalami banyak masalah dengan skuadnya. Beberapa pemain kunci seperti Sergio Aguero, Paulo Dybala, dan Marcos Rojo yang belum pulih dari cedera tak akan mengisi skuad besutannya. Sementara yang terbaru adalah nama Juan Foyth dan Marcos Acuna yang juga turut mengalami cedera sehingga dipastikan tak bisa bermain dalam laga nanti. Namun Lautaro Martinez yang diragukan untuk tampil karena masalah kondisi fisik masih belum ada konfirmasi terbaru terkait sang pemain.
Sementara gawang Paraguay dipastikan tak bisa dikawal oleh kiper utama mereka, Roberto Fernandez, yang kemungkinan akan digantikan kiper keduanya, Anthony Silva. Sementara Gerardo Amilcar Ortiz yang biasa mengisi bangku cadangan harus menjalani isolasi akibat melakukan kontak dengan kasus positif covid-19.
Prediksi Susunan Pemain
Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez; Gonzalo Montiel, Lucas Martinez Quarta, Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico; Giovani Lo Celso, Leandro Paredes, Rodrigo De Paul; Lionel Messi, Lautaro Martinez, Lucas Ocampos
Pelatih: Lionel Scaloni
Paraguay (4-3-3): Anthony Silva; Alberto Espinola, Gustavo Gomez, Fabian Balbuena, Santiago Arzamendia; Gaston Gimenez, Rodrigo Rojas, Mattias Villasanti; Alejandro Romero, Dario Lezcano, Miguel Almiron
Pelatih: Eduardo Berizzo
Head to Head
Selama pertemuan sebanyak 103 kali antara kedua tim, Argentina telah memenangi 54 laga dan Paraguay hanya menang 16 kali. Sementara sisanya, 33 laga berakhir imbang.
Namun demikian, dalam 3 pertemuan terakhir antara keduanya, Argentina tak sekalipun memetik kemenangan. Terakhir di fase grup Copa America tahun lalu, gol Lionel Messi hanya membantu La Albiceleste meraih 1 poin dari Paraguay.
5 Pertemuan Terakhir Argentina vs Paraguay
20/06/2019 Argentina 1-1 Paraguay (Copa America)
12/10/2016 Argentina 0-1 Paraguay (Kualifikasi Piala Dunia)
14/10/2015 Paraguay 0-0 Argentina (Kualifikasi Piala Dunia)
01/07/2015 Argentina 6-1 Paraguay (Copa America)
14/06/2015 Argentina 2-2 Paraguay (Copa America).
5 Pertandingan Terakhir Argentina
14/10/2020 Bolivia 1-2 Argentina (Kualifikasi Piala Dunia).
09/10/2020 Argentina 1-0 Ekuador (Kualifikasi Piala Dunia)
19/11/2019 Argentina 2-2 Uruguay (Friendly)
16/11/2019 Brasil 0-1 Argentina (Friendly)
13/10/2019 Ekuador 1-6 Argentina (Friendly)
5 Pertandingan Terakhir Paraguay
14/10/2020 Venezuela 0-1 Paraguay (Kualifikasi Piala Dunia).
09/10/2020 Paraguay 2-2 Peru (Kualifikasi Piala Dunia)
19/11/2019 Arab Saudi 0-0 Paraguay (Friendly)
15/11/2019 Bulgaria 0-1 Paraguay (Friendly)
14/10/2019 Slovakia 1-1 Paraguay (Friendly)
Tips Taruhan
Argentina vs Paraguay | 1X2 Argentina @ 1.32 | |
Jumat, 13 November 2020, 07:00 WIB |
Argentina tak ingin kehilangan momentum untuk melanjutkan start sempurnanya. Namun begitu, permainan cepat dari Paraguay tentu akan dapat menyulitkan tuan rumah hingga bukan hal mustahil tim tamu untuk mencuri poin. Meski begitu, diprediksi Messi dkk akan mampu membawa La Albiceleste meraih poin penuh dengan skor akhir 2-0.
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
PENJELASAN SINGKAT TENTANG NILAI () TARUHAN KAMI: | |||
---|---|---|---|
= €20 (SANGAT YAKIN) | = €10 (YAKIN) | = €5 (CUKUP YAKIN) |
Disclaimer: Odds telah sesuai pada saat penulisan.
●●●
Kunjungi halaman blog kami untuk membaca berita SEPAK BOLA dan informasi pasaran taruhan
Selalu menjadi yang terdepan dalam mendapatkan informasi seputar olahraga dan bursa taruhan